Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

5 Langkah Sederhana Menyisihkan Uang Untuk Traveling



CAHYOGYA.COM - Traveling, siapa yang tidak menyukai aktivitas ini. Sebagai seorang mahasiswa saya termasuk salah satu yang paling suka jika melakukan kegiatan traveling, meskipun kebanyakan hanya sebatas di pulau jawa, blog ini menjadi catatan sekaligus saksi bagaimana lika-liku perjalanan saya.



Tips Menabung Untuk Traveling Bagi Mahasiswa


5 Langkah Sederhana Menyisihkan Uang Untuk Traveling


"Traveling? Tapi berapa biaya yang kita butuhkan?"

Kira-kira begitulah pertanyaan yang sering kali saya dengar ketika mengajak teman-teman saya untuk merencanakan sebuah perjalanan, meskipun perjalanan singkat sekalipun. Seperti pada umumnya, traveling untuk kalangan mahasiswa yang belum mempunyai penghasilan tetap seringkali memang terkendala pada masalah biaya. Namun saya yakin hal tersebut tidak bisa mencegah setiap keinginan pada diri kita masing-masing untuk tetap melakukan sebuah perjalanan.

Ya, traveling bisa jadi membutuhkan biaya yang tidak sedikit, kita tidak bisa menyangkal fakta bahwa kita tentu saja perlu uang tunai untuk makan, biaya transportasi dan akomodasi. Kita tidak bisa hanya bermodalkan doa dan niat semata.

Untuk berapa banyak biaya yang akan kita perlukan tentunya tergantung pada ke bagian bumi mana kita akan pergi, objek wisata apa saja yang akan kita datangi dan apa saja yang akan kita lakukan di tempat tersebut. Kebanyakan traveler atau wisatawan merencanakan perjalanan mereka jauh-jauh hari sebelum mereka berangkat, bahkan sebagian ada yang sengaja membuat serangkaian daftar lokasi dan kegiatan mereka sepanjang perjalanan, hal itu akan menghemat budget perjalanan kita.

Tetapi jika tujuan traveling kita ingin menikmati sebuah petualangan dan mengeksplore tempat-tempat baru tentu saja akan semakin memperbesar biaya yang harus kita keluarkan selama perjalanan, karena akan ada biaya-biaya tidak terduga. Untuk itu persiapkanlah uang lebih dari perjalanan kita sebelumnya, bagaimana cara saya untuk menyisihkan uang untuk melakukan traveling? Berikut ini adalah 5 langkah sederhana menyisihkan uang untuk melakukan traveling kemanapun kita mau!


  • 1. Menghemat Biaya Bulanan

Bagi kita yang belum memiliki penghasilan tetap hal ini sedikit sulit dilakukan, tetapi bagi anda yang sudah memiliki penghasilan tetap anda memiliki kesempatan yang cukup besar untuk bisa menghemat biaya kebutuhan perbulan. Lihatlah semua struk pembelian dan daftar belanja untuk bulan ini, kemudian mulai dipilih mana yang penting dan yang tidak penting.

Sewa kos, makanan, bensin merupakan hal-hal yang tidak bisa kita tawar-tawar lagi. Tapi karaoke, langganan majalah, keanggotaan gym, beberapa starbucks seminggu, internet dan tv kabel bulanan. Jika anda bisa mengurangi beberapa dari aktivitas tersebut anda bisa menghemat lebih dari Rp 500,000 per bulan. Setara Rp 6.000.000 dalam satu tahun (atau berpotensi senilai beberapa hari liburan ke Bali atau ke Jogja).


  • 2. Tentukan Apa Yang Penting dan Tidak Penting Bagi Kita

Jika kita masih berfikir susah untuk meninggalkan kebiasaan membeli beberapa kopi starbucks dalam seminggu, tentu saja masih bisa ditoleransi, apalagi jika aktivitas tersebut justru sebagai pendorong kreativitas atau penghilang lelah setelah bekerja. Namun, kita harus tetap ingat tujuan awal dan harus rela sedikit berhemat untuk sampai di garis finish, pepatah mengatakan berakit-rakit kehulu, berenang-renang kemudian, Bersakit-sakit dalulu, bersenang-senang kemudian!.


  • 3. Menjual Barang-barang Tidak Terpakai

Hal ini terkadang perlu kita lakukan, bahkan pernah beberapa kali saya lakukan untuk membeli kebutuhan saat traveling ke bandung. Saat itu saya tidak punya cukup uang untuk wisata kuliner disana, kemudian sesaat sebelum berangkat saya menjual sebuah jam tangan untuk tambahan biaya makan dan sedikit berwisata kuliner.


  • 4. Manfaatkan Waktu Untuk Bekerja Part Time

Ini merupakan salah satu jalan yang bisa dilakukan bagi sebagian mahasiswa yang hobby traveling namun terkendala dalam masalah biaya. Percayalah, menabung bagi kita yang belum memiliki penghasilan tetap akan terasa sulit dan lama, tidak heran jika banyak yang memilih bekerja shift atau part time untuk mencari tambahan dana.

Apalagi sekarang ini bekerja part time tidak harus di restoran, jaga stand atau di cafe, kita bisa dengan mudah mencari lowongan part time sebagai admin toko online atau sebagai freelancer di situs-situs marketplace jasa untuk yang punya skill khusus, misalnya di fiver, sribu atau mendulang dollar melalui google adsense.




Sesuatu yang sangat penting dan sering diabaikan oleh para traveler yang akan melakukan perjalanan, mungkin diawal kita akan mengalami kesulitan dalam masalah biaya namun hal itu sebanding dengan apa yang kita dapatkan, hal ini akan terasa hanya jika kita sudah beberapa kali melakukan traveling dengan biaya ala kadarnya.

Suatu saat ketika kita makan malam dan tersedia berbagai menu pilihan makanan, kita akan teringat bahwa harga yang harus dibayarkan untuk satu porsi makanan itu bisa untuk naik bus keliling Jogja.




Follow Twitter @CAHYOGYACOM