Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Waspada! Kenali 3 Gejala Penyakit Desentri Sejak Awal



CAHYOGYA.COM - Demam yang disertai dengan diare merupakan salah satu indikasi adanya gejala penyakit desentri, penyakit yang menyerang usus ini pada umumnya terjadi karena penderita mengkonsumsi makanan yang tidak higienis, dalam beberapa kasus desentri juga disebabkan karena kondisi lingkungan sekitar yang tidak bersih.


CAHYOGYA.COM - Demam yang disertai dengan diare merupakan salah satu indikasi adanya gejala penyakit desentri, penyakit yang menyerang usus ini pada umumnya terjadi karena penderita mengkonsumsi makanan yang tidak higienis, dalam beberapa kasus desentri juga disebabkan karena kondisi lingkungan sekitar yang tidak bersih.


Penyakit desentri sebenarnya tidak terlalu berbahaya, jenis penyakit ini bahkan masuk kategori ringan dan umum terjadi di Indonesia atau bahkan di negara-negara maju eropa sekalipun. Namun jika penanganannya terlambat dan salah penyakit ini bisa menimbulkan akibat fatal bahkan hingga kematian, yang menjadi berbahaya dari penyakit desentri adalah kebanyakan orang menganggap penyakit desentri sebagai gejala diare biasa, akibatnya penderita desentri mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan tubuh, bahkan hingga Abses pada hati akibat amoeba yang menyebar hingga ke hati.

Maka dari itu sebaiknya kita lebih cermat untuk mengenali apa saja gejala yang ditimbulkan dari penyakit desentri ini. Gejala penyakit desentri secara umum diantaranya yaitu, diare dengan disertai bercak darah atau lendir, dalam beberapa kasus diare juga disertai dengan kram perut dan demam, biasanya hal ini berlangsung antara empat sampai dengan tujuh hari.

Saat menemukan gejala penyakit desentri pada keluarga atau kerabat hal yang harus dilakukan pertama kali yaitu memberikan banyak minum untuk mengganti cairan tubuh yang hilang akibat diare, kemudian diberikan oralit, dalam beberapa kasus penyakit desentri yang sudah lumayan parah biasanya boleh diberikan obat antibiotik sesuai dengan resep dokter.

Penyakit desentri merupakan dampak dari kondisi lingkungan dan makanan yang sudah terkontaminasi dengan bakteri, maka dari itu alangkah baiknya jika kita dan keluarga kita selalu menjaga lingkungan tempat tinggal dan mengontrol kebiasaan membeli makanan di pinggir jalan. Untuk mencegah penyakit desentri memang tidak mudah, karena berhubungan langsung dengan makanan sebagai sumber energi yang tidak bisa kita hindari. Namun, dengan lebih selektif dan menerapkan pola hidup sehat niscaya kita akan terhindar dari penyakit seperti desentri ini.

Pencegahan bisa dilakukan dari lingkungan keluarga, dengan menerapkan aturan tidak membuang sampah pada sembarang tempat, mengajarkan kepada anak dan seluruh anggota keluarga untuk selalu mencuci tangan sebelum dan sesudah makan baik di rumah maupun disekolah dan selalu menjaga kebersihan diri setelah hal-hal tersebut sudah diterapkan usahakan juga untuk selalu membawa bekal makanan dari rumah demi menghindari kontaminasi dari sumber makanan. Dengan begitu, selain menjauhkan kita dari serangan penyakit desentri juga akan membuat hidup kita lebih sehat dan terhindar dari potensi bahaya penyaki lainnya.



Kamu suka artikel seperti ini? Jika suka silakan klik bagikan pada artikel ini 

Sponsored Post
CAHYOGYA.COM - Situs Anak Muda Jogja