Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tips Tampil Istimewa pada Berbagai Acara dengan Sepatu Kulit Pria



CAHYOGYA.COM - Sepatu kulit adalah hal yang wajib dimiliki. Setidaknya ada satu pasang alas kaki jenis ini di rak sepatu seorang pria. Memiliki produk ini akan sangat berguna karena kita akan membutuhkannya sesekali. Baik untuk acara formal ataupun casual, tergantung modelnya.

Tips bagaimana memilih sepatu kulit yang casual banget 


Tips Tampil Istimewa pada Berbagai Acara dengan Sepatu Kulit Pria

Sepatu kulit bisa dipakai sehari-hari atau hanya pada acara tetentu. Tergantung beberapa faktor. Karena ada yang ditujukan untuk acara formal dan ada yang khusus acara santai. Untuk tampil casual, ikuti tips berikut:

• Pilih model boots untuk tampil casual. Jenis ini cocok dipakai untuk traveling. Bahan kulit punya karakteristik yang keras. Meski begitu, ukurannya bisa disesuaikan pada pemakainya. Jadi lebih nyaman ketika dibawa jalan jauh.

• Model dorby atau loafer juga cocok untuk santai. Tampilannya simpel tapi tetap stylish. Pilih warna doff daripada glossy. Warna glossy umumnya dipakai untuk acara lebih formal.

• Pakai warna tan, coklat dan hijau army agar cocok dipakai untuk tampil casual. Warna-warna tersebut berbeda dengan warna hitam yang membuatmu terlihat lebih formal.

Punya koleksi sepatu kulit pria di lemari tapi bingung memadukannya? Cek ini coba! 

Kamu punya beberapa koleksi sepatu bermaterial kulit di lemari? Ikuti panduan mix and match berikut agar penampilanmu lebih modis!

• Padankan boots bersama celana yang bagian ujungnya dilipat ke bagian luar. Atau biarkan celana menumpuk, asal tidak menutupi boots. Perpaduan ini akan membuatmu tampil cool.

• Kalau ingin menghadiri acara formal, tapi kamu ingin tampil sedikit nyeleneh, pilih loafers. Padankan dengan kemeja dan skinny jeans. Model loafers yang membiarkan punggung kaki tetap terlihat akan membuatmu terlihat semi formal.

• Ingin tampil casual saat memakai sepatu oxford kesayangan juga bisa banget kok. Caranya, kombinasikan bersama jeans serta kemeja bercorak. Kamu akan terlihat lebih casual daripada memepertmukannya bersama stelan jas. Berbagai sepatu casual ini bisa kamu dapatkan di Qlapa.com. Sebuah marketplace yang menjual produk kerajinan dari pengrajin di seluruh Indonesia.

Rawat sepatu kulit pria favotimu Menggunakan Tips Berikut! 

Merawat sepatu berbahan dasar kulit bisa dibilang gampang-gampang susah. Akan terasa gampang serta nggak rumit kalau kamu udah tahu caranya. Simak tips berikut ya, biar nggak kesulitan saat merawatnya:

• Kenali jenis bahan. Apakah jenis suede, pull up leather atau nubuck? Untuk perawatan dari masing-masing jenis tersebut sedikit berbeda. Jadi perhatikan jenisnya dan ikuti panduan merawatnya sesuai dengan petunjuk yang tertera.

• Perhatikan saat menyimpannya di dalam rak. Jangan biarkan terlalu berdempetan atau bahkan ditumpuk dengan alas kaki lain. Perlakuan seperti ini bakal bikin permukaannya tergores, teksturnya rusak atau bentuknya berubah. Dampaknya, item jadi tidak nyaman saat dipakai.

• Hindari udara lembab, simpan di tempat kering dan sejuk. Jika tinggal di daerah lembab, jangan lupa untuk menambahkan silica gel. Silica gel bisa membantu menyerap kelembaban. Sehingga terhindar dari jamur serta bisa lebih awet.

• Saat penjemuran, jangan biarkan terpapar sinar matahari secara berlebihan. Suhu panas akan membuat tekstur dan warna kulit berubah. Jadi mudah lusuh atau tak indah lagi.

• Semirlah sepatu kulit pria secara berkala. Semir bakal bikin produk ini terlihat kinclong selalu baru. Sesuaikanlah warna semir dengan warna kulitnya, lalu gosokkan secara perlahan dalam satu arah agar serat kulit tetap terjaga.

Bingung beli sepatu kulit secara online? Mampir ke pasar handmade Indonesia ini! 

Kalau kamu sedang mencari sepatu berbahan dasar kulit, ada baiknya kamu berkunjung ke Qlapa.com. Situs ini adalah tempat berkumpulnya para pengrajin lokal senusantara. Supaya lebih ngeh, berikut ini 4 alasan mengapa harus berkunjung dan membeli produk di sini:

• Harga lebih murah. Untuk ukuran produk handmade berkualitas, harga di marketplace ini terhitung murah karena dijual langsung oleh pengrajinnya.

• Produk original dan telah dikurasi. Sehingga, deskripsi/foto produk akan sama persis dengan produk aslinya.

• Aman dari penipuan karena memakai rekening bersama. Selain itu proses belanjanya mudah dan cepat.

• Beberapa pengrajin menyediakan fitur custom. Kamu bisa menentukan model, warna, atau ukuran agar sesuai kebutuhanmu.

• Barang bagus minim reject, karena diproses satu persatu oleh tangan-tangan kreatif. Jadi kualitasnya lebih terjaga demi kepuasan konsumen.

Sepatu kulit pria butuh sentuhan spesial lho! Sudah tahu caranya? 


sepatu kulit pria

Memakai sepatu kulit pria memang butuh trik agar penampilanmu tetap keren. Caranya, simak tips dan trik berikut agar produk ini terlihat spesial ketika dikenakan!

• Sesuaikan terhadap acara yang akan dihadiri. Apakah acaranya formal, semi formal atau casual. Memakai alas kaki yang tepat akan membuatmu lebih menarik.

• Padukan bersama pakaian yang dikenakan. Bisa saja memakai alas kaki formal untuk acara santai asal dipertemukan dengan baju casual.

• Perawatan sangat berpengaruh. Jangan sampai warnanya lusuh atau penuh jamur.

• Pilih produk custom sesuai kebutuhanmu. Agar sepatumu lebih spesial dan istimewa.


Kamu suka artikel seperti ini? Jika suka silakan klik bagikan pada artikel ini 

CAHYOGYA.COM - Situs Anak Muda Jogja