Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menjaga Imunitas Tubuh Agar Tetap Sehat saat Pandemi



CAHYOGYA.COM - Sudah lebih dari setahun pandemi COVID-19 melanda seluruh dunia, hal ini menyebabkan banyak orang menjadi panik, khawatir berlebihan, hingga stres. Hal tersebut tentunya berpengaruh pada sistem imunitas seseorang. Penting bagi Anda untuk mengetahui cara menjaga imunitas tubuh, terutama di kondisi pandemi seperti saat ini.

Terlebih mengingat perkembangan virus yang terus bermutasi menghasilkan banyak varian baru, bahkan pada beberapa varian diketahui lebih berbahaya karena penularannya yang cepat hingga bisa memperparah gejala.

Berbagai Cara Menjaga Imunitas Tubuh


Virus Covid-19 diketahui lebih mudah menyerang orang dengan imunitas rendah hingga dapat memperparah gejala. Sebenarnya ada banyak cara menjaga imunitas tubuh yang dapat Anda lakukan seperti berikut :

  • Istirahat Yang Cukup

Istirahat yang cukup menjadi kunci dalam menjaga kesehatan, karena kualitas tidur sangat erat hubungannya dengan daya tahan tubuh. Ketika tubuh tidak beristirahat dengan cukup maka akan sangat mudah terserang penyakit. Maka dari itu pastikan anda beristirahat dengan cukup. Umumnya remaja membutuhkan waktu 8-10 jam per hari untuk tidur, sedangkan pada orang dewasa hanya sekitar 7-9 jam per hari.

  • Mengelola Stres

Stres berlebih dapat mengganggu sistem daya tahan tubuh, sehingga perlu untuk dapat mengelolanya dengan Baik. Anda dapat melakukan kegiatan-kegiatan yang membuat tubuh anda menjadi rileks seperti yoga, meditasi, hingga mendengarkan musik. Jika anda merasa kesulitan dalam mengelola stres dan rasa cemas berlebihan, jangan ragu untuk mencari pertolongan profesional seperti psikolog ataupun psikiater ya.

  • Olahraga Secara Teratur

Olahraga menjadi bagian tak terpisahkan dalam menjaga pola hidup sehat, hal ini dikarenakan olahraga teratur minimal 30 menit per hari diketahui dapat membantu meningkatkan kemampuan kekebalan tubuh dalam melawan infeksi virus berbahaya. Tidak harus olahraga berat, Anda dapat memilih olahraga sesuai kemampuan anda seperti berjalan kaki dan jogging di sekitaran rumah, atau Anda juga dapat berolahraga dari rumah seperti zumba, senam aerobik, maupun Yoga.

  • Berjemur

Sinar matahari memiliki banyak manfaat dalam tubuh, terutama pada pukul 09.00 hingga pukul 10.00 pagi. Bahkan tidak sedikit dari pasien COVID-19 disarankan untuk berjemur. Sebenarnya tujuan dari berjemur ini adalah mendapatkan vitamin D secara alami dari sinar matahari.

  • Konsumsi Suplemen Multivitamin

Penggunaan suplemen multivitamin pada dasarnya bertujuan untuk memenuhi nutrisi yang belum ataupun kurang dari asupan makanan dikonsumsi sehari-hari, hal ini diperlukan dalam pengoptimalan sistem imunitas tubuh. Anda dapat mengonsumsi suplemen yang berfungsi sebagai peningkat daya tahan tubuh, umumnya yang mengandung Echinacea, vitamin D dan vitamin C. Dalam Echinacea biasanya mengandung glikoprotein dan senyawa polisakarida, keduanya berfungsi dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan juga untuk melawan infeksi

Makanan Penambah Imun


Selain melakukan cara-cara diatas, untuk mengoptimalkan imunitas tubuh Anda dapat mengonsumi makan-makanan bergizi seimbang. Makanan mengandung berbagai mikronutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh seperti vitamin, mineral, protein dan antioksidan, sehingga perlu diperhatikan apa saja yang akan Anda konsumsi. Berikut ini beberapa makanan yang dapat Anda konsumsi untuk menambah imunitas tubuh :

1.Buah-Buahan Asam

Buah-buahan seperti jeruk, lemon, jeruk nipis dan grapefruit dipercaya mengandung vitamin C yang cukup tinggi. Tak heran jika ketika anda mengalami flu, banyak yang merekomendasikan untuk mengonsumsi buah-buahan tersebut. Dalam sehari umumnya jumlah yang direkomendasikan untuk orang dewasa mengonsumsi vitamin C yaitu sebesar 75 mg untuk wanita, sedangkan untuk pria sekitar 90 mg.

2.Yoghurt

Yoghurt juga baik untuk imunitas tubuh, hal ini dikarenakan di dalam yoghurt mengandung senyawa probiotik alami yang dapat membantu pembentukan bakteri baik di dalam tubuh. Anda dapat mencari yoghurt yang bertuliskan “kultur hidup aktif” pada labelnya, contohnya seperti yoghurt Yunani. Kultur tersebut dapat membantu merangsang sistem kekebalan tubuh Anda sehingga lebih kuat dalam melawan penyakit.

3.Bawang Putih


Bawang putih tidak hanya sebagai penambah kelezatan makanan, namun ternyata juga dapat menjadi makanan anti-virus. Tingginya kandungan sulfur dalam bawang putih berfungsi dalam membantu tubuh untuk meningkatkan kekebalan tubuh.

4.Kunyit

Kunyit dikenal sebagai antioksidan dan juga anti inflamasi yang menyebabkan kunyit digunakan selama bertahun-tahun untuk mengobati penyakit yang disebabkan oleh peradangan, seperti rheumatoid arthritis dan juga osteoarthritis. Senyawa kurkumin dalam kunyit menjadi agen yang baik dalam membantu proses penyembuhan luka dan juga infeksi.

Itu dia cara menjaga imunitas tubuh dan beberapa rekomendasi makanan yang bisa Anda konsumsi. Pastikan untuk tetap menjaga kesehatan tubuh, konsumsilah makanan dan vitamin secukupnya agar tetap prima di kala pandemi. Tetap tenang jika Anda mengalami gejala kesehatan tertentu dan pastikan untuk memeriksakan kondisi Anda ke dokter.



Kamu suka artikel di atas? Jika suka silakan klik bagikan pada artikel ini 

CAHYOGYA.COM - Situs Anak Muda Jogja

Post a Comment for "Cara Menjaga Imunitas Tubuh Agar Tetap Sehat saat Pandemi "